Selasa, 23 Februari 2016

Biarkan Karyawan Belajar dengan Alami Kegagalan Dulu



(Image credit: learnvest.com)
Manajemen yang baik adalah manajemen yang seimbang, di antara mengendalikan dan 'mengabaikan'. Pekerjaan Anda sebagai pemimpin bisnis ialah memikirkan berbagai upaya yang diperlukan agar keseimbangan itu bisa tercapai.

Saat Anda menyaksikan seorang pegawai membuat kesalahan dalam bekerja, mungkin Anda merasa tidak tahan untuk turut campur.

Akan tetapi, orang tidak akan belajar dengan hanya diberitahu cara yang benar. Berhentilah melakukan intervensi pada pegawai. Biarkan mereka berbuat kesalahan lalu bantu mereka melakukan dengan benar setelah itu. Tentu saja, Anda harus mengevaluasi risiko dan konsekuensi kegagalan yang dilakukan si karyawan, jika karyawan Anda akan melakukan kesalahan dengan dampak yang cukup besar seperti menurunkan perolehan laba perusahaan, tentu Anda harus turun tangan.


Namun saat risiko kesalahan tidak begitu signifikan, bersiaplah untuk mengamati dan bersabar agar karyawan dapat belajar menjadi lebih kompeten dari tiap kesalahannya sendiri. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar